Cara Membuat Disinfektan Dari 3 Bahan Alami

 membuat-disinfektan-herbal

Banyak bahan alami yang dapat dijumpai dengan mudah dalam kehidupan sehari-hari bisa diolah menjadi disinfektan maupun hand sanitizer alami. Cari tahu cara membuat hand sanitizer maupun disinfektan dari bahan alami pada artikel ini.


Semenjak merebaknya wabah Covid-19 kebutuhan disinfektan meningkat dengan pesat. Sebagai salah satu bahan yang digunakan dalam protokol kesehatan, disinfektan terutama hand sanitizer banyak dicari oleh masyarakat umum, sehingga dewasa ini banyak UMKM yang memproduksi maupun memasarkannya. 

Sayangnya jika digunakan terlalu sering, hand sanitizer berbahan kimia sintetis, seperti alkohol, memiliki efek samping bagi kesehatan, misalnya dapat membuat kulit jadi kering atau dapat menimbulkan iritasi bagi orang yang sensitif terhadap bahan kimia yang digunakan sebagai bahan dasar pembuatnya. Untuk itu sebagai alternatifnya, kita dapat menggunakan hand sanitizer alami yang relatif aman tanpa efek samping. 

Berikut ini cara membuat disinfektan maupun hand sanitizer alami dari bahan nabati yang biasa digunakan dalam rumah tangga.


Hand Sanitizer Daun Sirih

Daun sirih (Piper betle) sudah lama digunakan sebagai obat herbal tradisional di Indonesia. Kandungan Iodine, polifenol maupun chavicol pada daun sirih yang dapat berfungsi sebagai anti septic, telah lama digunakan untuk mengobati berbagai penyakit, seperti sariawan, mimisan maupun infeksi saluran kencing pada wanita. 

Pada kondisi saat ini kandungan antiseptic pada daun sirih dapat digunakan sebagai hand sanitizer alami. Cara membuat hand sanitizer daun sirih sangat sederhana, yaitu : daun sirih cukup direbus menggunakan air bersih sampai mendidih selama sekitar 10 menit, lalu setelah dingin disaring dan siap digunakan. 

Jumlah perbandingan daun sirih dengan air yang digunakan untuk membuat hand sanitiser daun sirih adalah 1 kg dengan 12 liter air. Agar diperhatikan kepekatakannya, semakin sedikit air yang digunakan maka semakin pekat larutan sirih yang dihasilkan, dan Hand sanitizer yang terlalu pekat dapat membuat kulit kering, sehingga tidak dianjurkan untuk membuat larutan sirih yang terlalu pekat.

membuat-handsainitzer-bahan-alami


Hand Sanitizer Jeruk Nipis

Jeruk nipis (Citrus aurantifolia Swingle) telah lama digunakan sebagai penyedap masakan, sebagai obat pereda batuk maupun digunakan untuk membuat minuman sari jeruk nipis yang menyegarkan. 

Selain banyak mengandung vitamin C, pada jeruk nipis juga banyak mengandung flavonoid, alkaloid dan tanin yang dapat digunakan sebagai antiseptik pembunuh bakteri, sehingga dapat juga digunakan sebagai hand sanitizer. 

Sebagai hand sanitizer jeruk nipis tidak perlu diolah lebih lanjut, cukup dipotong dan air perasannya digunakan untuk mencuci tangan dengan air bersih, sebagai pengganti sabun.


Artikel Menarik Lain : Cara Mengusir Hama Dari Rumah


Hand Sanitizer Serai Wangi

Serai wangi (Cymbopogon nardus) merupakan bahan pembuat minyak atsiri atau dikenal juga sebagai citronela oil, yang sudah lama digunakan sebagai bahan antiseptic. 

Selain dari minyaknya, serai wangi bersama lidah buaya (Aloe vera) juga dapat diolah menjadi hand sanitizer dengan cara yang cukup mudah, yaitu :

  • Serai wangi 100 gram ditumbuk atau digiling sampai halus.
  • Larutkan serai yang sudah halus ke dalam 100 ml alkohol, aduk sampai merata dan diamkan selama 3 jam dalam wadah tertutup rapat. 
  • Kupas 1 helai lidah buaya, kemudian dihaluskan dan disaring dengan penyaring halus atau kain saring. 
  • Campurkan 50 gram lidah buaya yang sudah halus ke dalam larutan serai wangi, kemudian diaduk lagi sampai merata. 

Setelah larutan serai dan lidah buaya tercampur dengan baik, maka hand sanitizer serai wangi sudah bisa digunakan.


Penutup

Sekalipun hand sanitizer maupun disinfektan alami lebih ekonomis dan aman, penggunaan bahan alami sebagai bahan dasarnya membuatnya tidak dapat disimpan dalam waktu lama. Biasanya disinfektan nabati yang dibuat tanpa campuran alkohol, hanya dapat bertahan 5 - 7 hari semenjak selesai dibuat, sehingga kurang praktis bila tidak segera digunakan.

Share this:

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Singkat Prostitusi Dari Masa ke Masa

Pertimbangan Sebelum Membeli Komputer Stick Intel

Reddit Ancam Publisher yang Memasang Anti Ad-Blocker

Azus Zenphone Selfie Bagi Penggemar Selfie

Perilaku Seksual Menyimpang Anjing Laut