Archos Ramaikan Pasar PC Stick

PC berbentuk balok dan berukuran besar mungkin sudah biasa Anda temui di rumah maupun di perkantoran. Namun, PC dengan bentuk kecil, bahkan lebih pendek dari ukuran pensil mungkin jarang Anda temui.

Dilansir Stuff.tv, Minggu (28/6/2015), setelah muncul Intel Compute Stick, Google Chromebit dan Lenovo Ideacentre Stick 300, kini muncul brand baru dengan label Archos PC Stick. PC kecil ini didukung dengan prosesor Intel.

PC Stick ini mengandalkan prosesor quad-core Intel Atom Z3735F dengan grafis Intel HD. Selain itu, perangkat PC mungil ini dibekali dengan RAM 2GB, storage 32 GB serta mendukung penyimpanan menggunakan microSD.

Archos menyediakan fitur mouse dan keyboard yang bisa dihubungkan secara nirkabel melalui Bluetooth. Perangkat ini juga dilengkapi fitur WiFi serta USB.

Untuk menampilkan display, pengguna bisa memanfaatkan monitor, TV atau proyektor yang dilengkapi fitur HDMI. Archos PC Stick mendukung sistem operasi Windows 10 dan kabarnya tersedia pada 29 Juli 2015.

Archos PC Stick dibanderol dengan harga USD99 atau sekira Rp1,2 jutaan.

Share this:

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Singkat Prostitusi Dari Masa ke Masa

Pertimbangan Sebelum Membeli Komputer Stick Intel

Reddit Ancam Publisher yang Memasang Anti Ad-Blocker

Azus Zenphone Selfie Bagi Penggemar Selfie

Perilaku Seksual Menyimpang Anjing Laut