Tri Akan Mulai Layani 4G Pada Akhir Tahun

Tri Hutchison bersama pemerintah menyatakan kesiapan jaringan 4G LTE di Banjarmasin, sebelum jaringan 4G LTE diluncurkan secara komersial.

Tri menyatakan kesiapannya menggelar jaringan 4G LTE dalam acara yang diusung oleh Kementerian Komukasi dan Informatika (Kominfo), yang juga menggandeng operator lain seperti Telkomsel, XL, Indosat, dan Smartfren di wilayah berbeda.

Meskipun dalam deklarasi 4G LTE yang dilakukan Kominfo itu, Tri belum menggelar jaringan 4G LTE secara komersial, tetapi Tri berencana akan mengkomersialkan jaringan tersebut setelah penataan ulang selesai.

"Jaringan 4G LTE Tri sendiri baru bisa dirasakan setelah penataan ulang selesai, dan rencananya akan rampung pada November atau akhir tahun 2015," kata Chandra Hawan Aden, Direktur Inter Carrier Government Relation Tri Hutchison, Senin (6/5/2015).

Tak hanya kesiapan jaringan, untuk menggelar jaringan 4G LTE itu juga diperlukan ekosistem yang sudah siap, seperti handset. Jaringan 4G LTE ini nantinya juga akan didukung dengan adanya aplikasi-aplikasi untuk menuju generasi digital Indonesia.

Share this:

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Singkat Prostitusi Dari Masa ke Masa

Pertimbangan Sebelum Membeli Komputer Stick Intel

Reddit Ancam Publisher yang Memasang Anti Ad-Blocker

Azus Zenphone Selfie Bagi Penggemar Selfie

Perilaku Seksual Menyimpang Anjing Laut